Sehubungan dengan Penyelenggaraan Program Sertifikasi Pendidik Untuk Dosen (Serdos) Tahap III Tahun 2018, dengan hormat bersama ini kami sampaikan hal-hal sebagai berikut:
- Direktorat Jenderal Sumber Daya Ilmu Pengetahuan, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi telah mengunggah daftar tentatif dosen yang telah memenuhi syarat untuk proses sertifikasi dosen (data D1) di laman http://forlap.ristekdikti.go.id pada menu Manajemen Serdos.
- Bagi Dosen yang belum memiliki skor TKBI dan TKDA untuk segera mengikuti tes.
- Data D3 sebagai calon peserta Serdos akan kami unggah pada tanggal 17 September 2018 melalui laman http://serdos.ristekdikti.go.id
- Verifikasi, Validasi dan Pengajuan data D3 mulai tanggal 17 s.d. 22 September 2018.
- Penetapan data D4, diunggah pada tanggal 24 September 2018.
- Calon DYS melakukan penilaian persepsional (Internal) mulai tanggal 24 September s.d. 5 Oktober 2018.
- Penetapan data D5, diunggah pada tanggal 8 Oktober 2018.
- DYS melakukan pengisian validasi Deskripsi Diri mulai tanggal 8 s.d. 14 Oktober 2018
- Penilaian Portofolio oleh Perguruan Tiggi Penyelenggara Sertifikasi Dosen (PTPS) pada tanggal 22 s.d 31 Oktober 2018.
- Yudisium Internal PTPS dilaksanakan pada tanggal 1 November 2018.
- Yudisium Nasional dilaksanakan pada tanggal 3 November 2018.
- Pengumuman Hasil Yudisium Nasional tanggal 5 November 2018.
Selengkapnya dapat diunduh